Kiat Bisnis Jual Beli Mobil Bekas Bandung Agar Cepat Laku
Peluang Usaha Jual Beli Mobil Bekas Bandung
Sebagai salah satu kota besar di indonesia, setiap harinya Bandung sering dikunjungi oleh banyak wisatawan. Ada yang datang dengan transportasi umum seperti bus, tapi tidak sedikit juga yang menggunakan kendaraan pribadi, khususnya mobil. Memang, saat ini semakin banyak orang yang memilih menggunakan mobil saat bepergian jauh.Hal ini dikarenakan banyak anggapan masyarakat bahwa transportasi umum seperti bus, angkot, dan lainnya masih belum memadai baik soal kenyamanan maupun keamanannya. Apalagi, dengan bepergian menggunakan mobil tentunya dapat mengangkut satu keluarga sekaligus sehingga tidak repot dan lebih fleksibel.
Itulah yang mendorong sebagian masyarakat untuk mencari dan membeli mobil, sekalipun hanya mobil bekas. Fakta ini bisa menjadi peluang usaha bagi anda untuk membuka usaha jual beli mobil bekas Bandung.
Di Bandung sendiri, usaha jual beli mobil bekas sudah cukup banyak. Namun demikian, masih terbuka peluang bagi anda yang ingin bersaing dan mengembangkan bisnis ini. Membuka bisnis mobil bekas memang harus tahan banting. Selain membutuhkan modal besar dan pengetahuan mengenai seluk beluk mobil, anda juga harus ekstra sabar dalam menjalankan bisnis ini, mengingat menjual mobil tidak selalu laku setiap harinya, tidak seperti menjual makanan.
Biasanya, mobil baru bisa terjual paling tidak dalam beberapa minggu hingga 1 bulan. Tapi tak perlu berkecil hati, karena begitu mobil anda ada yang membeli, keuntungan yang bisa anda dapatkan cukup besar dan bernilai jutaan. Nah, berikut ini beberapa tips untuk anda yang ingin membuka usaha jual beli mobil bekas Bandung agar cepat laku.
a. Maksimalkan tampilan fisik mobil
Biasanya, yang akan dilihat lebih dulu oleh pembeli adalah tampilan fisik mobil. Baik itu kondisi cat maupun kaca-kaca mobil yang mengkilap. Maka dari itu, maksimalkan fisik luar mobil yang akan dijual. Bersihkan body mobil maupun kaca dengan seksama untuk menghilangkan jamur dan kotoran lainnya. Anda dapat menggunakan cairan khusus untuk mengkilapkan body mobil sehingga penampilannya tampak mengesankan.
b. Bersihkan bagian dalam mobil
Yang menjadi perhatian utama pembeli saat melihat bagian dalam mobil biasanya adalah kondisi jok dan dashboard. Kebersihan karpet dan dek mobil akan menjadi perhatian selanjutnya. Oleh karena itu, segera bersihkan bagian-bagian tersebut dan perbaiki apabila ada kerusakan.
c. Iklankan mobil secara efektif
Untuk mempromosikan mobil yang anda jual, anda bisa membuat iklan di berbagai media online maupun media cetak seperti di koran. Sebaiknya anda memilih untuk iklan di akhir pekan atau hari Sabtu, karena biasanya lebih banyak orang yang mencari iklan mobil. Sedangkan untuk iklan di media online, anda bisa memanfaatkan berbagai situs jual beli yang ada di internet, seperti olx, berniaga, dan sebagainya.
Semoga tips bisnis mobil bekas Bandung di atas bermanfaat untuk anda.
0 komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.